Introducing Database And SQL – Iqbal Desam Girinzio

Let's Join Us

Introducing Database And SQL – Iqbal Desam Girinzio

Halo semuanya, saya ingin menjelaskan hal yang saya dapatkan dari materi Introducing Database And SQL 

Database (basis data) adalah kumpulan informasi atau data  yang disimpan secara elektronik dalam sistem komputer secara sistematis sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi. Database berbentuk tabel yang terdiri dari kolom (field) dan baris (record). Field adalah kolom pada tabel yang memiliki ukuran dan tipe data tertentu Sedangkan record adalah baris data yang memiliki ukuran dan tipe data tertentu. Di dalam database bisa menampung beberapa table.

Dalam database ada istilah DBMS (Database Management System) yaitu sistem perangkat lunak yang menyediakan layanan bagi pengguna untuk membuat, mengontrol dan mengakses database. Ada beberapa macam DBMS contohnya MS Access, MYSQL, Oracle, PostgreSQL dan lain – lain.

Di database biasa yang menggunakan bahasa standar yaitu SQL (Structured Query Language) yaitu bahasa yang digunakan untuk mengakses dan memanipulasi database. Di dalam tabel database juga harus terdapat Key yaitu suatu field yang dapat dijadikan kunci dalam operasi tabel , maksudnya setiap tabel harus memiliki kolom yang unik yang disebut primary key, dimana kolom tersebut tidak dapat berisi data yang sama. Di dalam tabel juga bisa menampung berbagai macam tipe data seperti Int, Varchar, Char dan lain-lain.

Dari penjelasan singkat diatas kita tahu bahwa database sangat bermanfaat untuk menyimpan data bahkan data yang cukup besar, adanya database kita bisa dengan mudah mengatur data yang jumlahnya besar seperti Membuat, Mencari atau mempilkan, Mengubah dan menghapus data .

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x